Selasa, 21 April 2015

AYAM SAYA SAKIT ?

AYAM SAYA SAKIT ?
APA LANGKAH-LANGKAH PENCEHANNYA?
Oleh : Muhammad Misbachul Munir, S.Pt. MM
21 April 2015


Kita sebagai manusia memang pernah sakit.  Ada yang "sakit biasa" sampai "sakit sakitan".  Dalam hal "sakit" - ayam memang bisa sakit.

O iya, dalam pembahasan kali ini masih fokus pada ayam Broiler.  Topik pembicaraannya adalah bagaimana mencegah terjadinya penyakit pada ayam broiler.  Nah - jika kita bisa memahami penyebabnya, maka kita bisa menghindari agar ayam tidak sakit.

Perlu saya sampaikan disini - pembicaraan kita fokuskan pada "mengapa ayam sakit?", bukan sakit-sakitan.

Mungkin teman-teman pembaca pernah mendengar bahwa ayam broiler yang kita pelihara saat ini adalah ayam modern.  Konon dibuat agar suka makan agar cepat gemuk.  Lalu disamping suka makan - ternyata juga lebih efisien dalam penggunaan pakan.  

Mungkin diantara teman pembaca ada yang kritis, lalu bertanya : apa buktinya?.  Jawabannya nggak perlu muluk muluk pakai riset yang gede-gede dengan biaya mahal segala, cukup ke toko buku - lalu lihat pertumbuhan ayam sehakarang.  Yang perlu di lihat adalah berapa jumlah pakan yang digunakan untuk membuat 1 kg daging (FCR - dalam istilah peternakannya).  Kemudian pembaca ke teman yang pernah kuliah dipeterkanan atau peternak yang suka baca buku, kemudian pinjam buku karangannya pak Rasyaf yang jadul.  Nah, bandingkan FCR-nya dan kalau perlu lama pemeliharaannya.  Beres dan pasti benar.

Wah, teoritis dong.  Kalau teman pembaca menganggap demikian - silahkan riset kecil kecilan (kualitatif mungkin lebih murah)  dengan bertanya pada peternak-peternak yang pernah jaya di tahun 1990 ke bawah,  Tanyakan apa perbedaan ayam sekarang dengan dua puluh lima tahun yang lalu.

Teman-teman pembaca yang budiman.  Kita sekarang menyadari bahwa ayam broiler sekarang suka makan dan efisien dalam penggunaan pakan.  Kalau begitu, mestinya kita juga harus menyesuaikan diri dalam pemeliharaannya.  Jika tidak, maka kita akan menuai banyak masalah.  Sakit misalnya.

Pikiran kita langsung apa obatnya ya?.

Mestinya kita fokus : "ayam broiler diciptakan untuk suka makan dan efisien dalam penggunaan pakan".

Seperti kita - "manusia".  Tentu lebih baik mencegah dari pada mengobati.  Tentu akan mahal biayanya jika kita sakit lebih dahulu baru diobati bukan?.  Mungkin ada yang iseng - ah nggak mahal kok, soal-nya ada BPJS.

He he - kalau ayam kita apa juga dibiayayai BPJS?.

Kembali ke masalah.
Jadi sebaiknya kita musti harus berfikir, "bagaimana caranya agar ayam yang kita pelihara tidak mudah sakit?.

Jawabannya gampang, tapi pelaksanaannya tidak gampang. Tapi - jika dilaksanakan dengan baik dan serius, maka kita akan dapat meraih hasil yang diharapkan.

Apa yang gampang itu? - Sistim kekebalan tubuh ayam harus baik, agar mampu menghadapi tantangan apakah itu virus, bakteri maupun jamur.

Bagaimana membuat ayam broiler memiliki sistim kekebalan tubuh yang baik secara manajerial?.

Teman pembaca harus paham bahwa "pada dasarnya kekebalan tubuh adalah protein" yang pembentukannya memerlukan pakan yang baik - lalu dicerna dan dimetabolisme dengan baik.

Nah, kalau begitu - langkah manajerial untuk pencegahan dengan mempertahankan dan sekaligus meningkatkan sistim kekebalan adalah :
1. Menjaga dan memastikanan  pakan yang diberikan ke ayam adalah baik
2. Sistim pencernaan harus dalam keadaan baik.
3. Menjamin sistim metabolisme berjalan dengan baik.

Sederhana bukan.
Kesederhanaan tiga point tersebut akan saya jabarkan satu persatu pada blog berikutnya.

3 komentar:

  1. Winning303 Agen Terpercaya dan Terpopuler saat ini..
    Menawarkan banyak permainan seru yang bisa anda mainkan sekarang juga..
    Jangan ragu karena agen Winning303 merupakan agen resmi betting online yang terpercaya...

    Dapatkan Langsung
    Bonus New Member Sportsbook & Live Casino 20%
    Bonus Deposit 10% Setiap Hari
    Bonus Cashback 5-10%
    Bonus 100% 7x Win Streak Sabung Ayam
    Diskon Togel Hingga 65%
    Bonus Rollingan Slot 1%
    Bonus Rollingan Poker dan Live Casino 0.5%

    Informasi Lebih Lanjut, Silakan Hubungi Kami Di :

    - WA : +6287785425244

    BalasHapus
  2. Butuh Hiburan? Butuh Refreshing??
    Yuk Mainkan Live Casino bersama Winning303..
    Hadirkan Dealer Profesional dan Cantik Yang Siap Menemani Permainan Anda 24Jam Nonstop!!

    Ayo Gabung Dengan Kami...Gratiss!!

    Winning303 juga menyediakan permainan lain dengan 1 ID...
    1. Sportsbook
    2. Poker
    3. Slot Online
    4. Lottery/Togel
    5. Sabung Ayam

    Hubungi Kami di :
    Customer Service 24 Jam
    WA: 0877 8542 5244

    BalasHapus
  3. Donaco Poker Sebagai Situs Agen Poker Online Uang Asli Yang Menyediakan Transaksi Dari Bank Bca, Bni, Bri, Mandiri dan Danamon Memberikan Minimal Deposit Yang Sangat Murah Serta Menyediakan Hadiah Jackpot Setiap Harinya Dan Bisa Bermain Dengan Para Player Dari Seluruh Kota Yang Ada Di Indonesia.

    Waktu Yang Relatif Singkat Dalam Semua Proses Transaksi Akan Semakin Membuat Para Member Betah Dan Puas.

    Hubungi Kami Secepatnya Di :
    WHATSAPP : +6281333555662

    BalasHapus